Real Madri Hubungi Antonio Conte
Kamis, 18 Oktober 2018, 18:27 WIBBisnisnews.id - Nasib pelatih Real Madrid, Julen Lopetegui saat ini sudah diujung tanduk. Bahkan manajemen Real Madrid saat ini dikabarkan tengah melakukan negosiasi secara terbuka dengan mantan pelatih Chelsea, Antonio Conte.
Melihat hasil yang kurang memuaskan dari pertandingan-pertandingan Los Blancos sebelumnya. Lopetegui mencatatkan awalan terburuk sepanjang sejarah Real Madrid, dengan torehan tak pernah meraih kemenangan dalam empat laga terakhir sekaligus gagal mencetak satu gol pun.
Pertandingan terakhir yang masih sangat membekas di hati para Madridistas sebutan dari pendukung Real madrid, yakni kekalahan 0-1 dari Deportivo Alaves pada laga lanjutan La Liga Spanyol 6 Oktober 2018 lalu.
Kabar santer yang telah beredar, perwakilan Madrid sudah menghubungi Conte untuk bertanya soal kesediaan menjadi juru taktik baru di Santiago Bernabeu.
Hingga saat ini, Conte masih terlibat sengketa dengan Chelsea soal nominal pemecatan dengan salah satu klub Liga Inggris yang enggan membayar 10 juta euro sebagai kompensasi pemecatan.
Sementara itu, menjadi nahkoda Real Madrid tentu akan menjadi sebuah tantangan baru bagi pelatih asal Italia terebut. Namun tidak menutup kemungkinan akan menentukan nasib Lopetegui hingga laga kontra Levante dan Viktoria Plezen. (Rayza)