Syahbandar Makassar Lakukan Pengukuran Kapal Tradisional di Pelabuhan Paotere
Senin, 03 Februari 2020, 17:35 WIBBisnisNews.id -- Tim Kantor Kesyahbandaran Utama Makassar melakukan pengukuran kapal tradisional di wilayah Pelabuhan Paotere. Langkah itu untuk menindaklanjuti program dari gerai pemenuhan dokumen kapal, keselamatan dan pengawakan di wilayah Makassar yang telah dibuka Kepala Kantor Kesyahbandaran Utama Makassar H. Ahmad Wahid ST, MT.
Dikatakan Ahmad Wahid, program ini dilakukan agar kapal-kapal tradisional dan kapal perikanan yang beroperasi di wilayah Makassar dapat memenuhi dokumen kapalnya.
Syahbandar Utama Makassar sebagai kepanjangan tangan Pemerintah di bidang keselamatan, komit menegakkan aturan dan keselamatan pelayaran. Termasuk kapal-kapal tradisional harus diukur, diberikan sertifikat dan dipastikan laik laut.
Dalam kaitan keselamatan itulah, menurut Ahmad Wahid, pihak Syahbandar Utama Makassar melakukan pengukuran kapal-kapal tradisional di Pelabuhan Paotere ini.
Pada waktu bersamaan, kantor Syahbandar Utama Makassar tetap menegaskan komitnya untuk "Selalu Setia Melayani Dengan Hati."
Melalui gerai Pelayanan Terpadu Satu Atap, Kantor Kesyahbandaran Utama Makassar, selalu berusaha memberikan pelayanan terbaik kepada pengguna jasa.
Setiap layanan yang dibutuhkan di Kantor Kesyahbandaran Utama Makassar silahkan melalui PTSA (Pelayanan Terpadu Satu Atap), petugas kami akan selalu setia memberikan pelayanan terbaik.(nda/helmi)