TNI AL Dan KPLP Kemenhub Perkuat Sinergi Kekuatan Dari Sabang-Merauke
Sabtu, 29 Februari 2020, 07:17 WIBBisnisNews.id -- Danlantamal TNI AK IV Tanjung Pinang Laksamana Pertama TNI Arsyad Abdullah bersama Direktur KPLP Ahmad berkomitmen untuk terus mensinergikan TNI AL dari Sabang sampai Merauke dengan UPT-UPT di daerah agar terus berkoordinasi dengan seluruh stakeholder maritim.
Indonesia merupakan negara kepulauan, dan sekitar 66 persen dari luas wilayah Indonesia adalah perairan. Sebagai Negara Kepulauan, aspek keselamatan dan keamanan pelayaran merupakan hal yang tidak bisa ditawar dan menjadi tanggungjawab bersama.
"Berkaitan dengan hal tersebut, Ditjen Hubla melakukan rapat koordinasi terbatas ke Kantor Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut IV Tanjung Pinang guna meningkatkan sinergitas sesama stakeholder maritim," sebut @ditjenhubla.
Dalam pertemuan tersebut, terdapat beberapa hal yang telah disepakati, salah satunya yaitu terkait dengan pemberian keterangan ahli dalam penyelesaian perkara.
Direktur KPLP Ahmad mengatakan, akan ada suatu percepatan dengan dukungan teknologi informasi dimana 1-2 hari sudah bisa mengirimkan surat dukungan kepada Lantamal IV Tanjung Pinang dalam hal pemberian keterangan ahli.
"Saya akan mengusulkan ke Pak Dirjen (Hubla) akan dibentuk tim khusus gabungan koordinasi juga dengan Pemerintah Daerah, dan kalau memang itu sudah ditetapkan kita akan mendapatkan suatu pendapatan PNBP," kata Ahmad.
"Selanjutnya kita mengharapkan peran kenavigasian terhadap monitoring tertib lalu lintas kapal diperairan Indonesia dengan menggunakan sarana VTS atau SROP dapat terkoordinasi dengan pengawasan dengan penggunaan kapal patroli" tandas Ahmad.(helmi)