Towing Car Lion Air Hangus Terbakar di Area Taxi Way Bandara Soetta
Jumat, 27 April 2018, 20:15 WIBBisnisnews.id - Kendaraan pendorong dan penarik pesawat ( Towing Car) milik Lion Group terbakar di area cross Taxi way, tepatnya di Area Cross Taxi Way yang menghubungkan Hanggar dan Apron Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta), Tangerang, Jumat (27/4/2018).
Support Equipment (GSE) yang terbakar itu terjadi setelah push back car tersebut mengalami korsleting pada bagian mesin.
Corporate Communications Lion Air Group, Danang Mandala Prihantoro membenarkan Towing Car yang terbakar itu adalah milik Lion Air Group.
Branch Communication Manager Bandara Soetta Haerul Anwar mengatakan, peristiwa tersebut, tidak lama setelah mendapat informasi kejadian, tim Pertolongan Kecelakaan Penerbangan dan Pemadaman Kebakaran (PKP-PK) dan satu unit mobil kebakaran langsung diterjunkan ke lokasi.
“Benar, pada saat kejadian tim PKP-PK langsung diterjunkan ke tempat kejadian. Dan api dapat dipadamkan sebelum menghanguskan seluruh bagian Towing car tersebut,” kata Haerul.
Dikatakan, GSE yang terbakar itu sudah dievakuasi dan dibawa ke bengkel Lion Air sehingga tidak memgganggu lenerbangan. (Syam S)