Final Juve vs Real Madrid, Lebih Dari 1,500 Cedera Karena Panik
Senin, 05 Juni 2017, 01:09 WIB
Bisnisnews.id - Lebih dari 1.500 orang terluka saat kepanikan melanda kerumunan penggemar Juventus yang tengah menyaksikan final Liga Champions di sebuah piazza di kota Turin, Italia utara, kata pihak berwenang pada hari Minggu 4 Juni 2017.
Pejabat Turin mengatakan dalam sebuah pernyataan bahwa kerumunan panik oleh psikosis serangan teror, khawatir bahwa suara keras disebabkan oleh penyerang. Sumber suara keras yang memicu penyerbuan tersebut tetap tidak jelas, kata beberapa pejabat.
Suara tersebut memicu kepanikan di antara ribuan penggemar yang berkumpul di Piazza San Carlo untuk menyaksikan pertandingan Juventus melawan Real Madrid di layar TV raksasa. Fans terinjak-injak saat mereka mencoba melarikan diri.
Marco Gulini, salah satu fans mengatakan bahwa dia terdorong ke tanah oleh kerumunan yang melonjak.
"Untungnya, saya berhasil lolos," katanya. "Saya sangat ketakutan, seolah-olah melarikan diri dari kematian."
Penggemar lainnya, Agnello Vietiello mengatakan kekuatan orang mendorong terciptanya berdesak-desakan, sama seperti gempa, "Tanahnya bergetar."
Sebagian besar yang terluka dirawat karena luka dan kontaminasi ringan. Tiga orang, termasuk seorang anak muda menderita trauma tengkorak dan toraks dan berada dalam kondisi serius, kata beberapa pejabat dikutip dari Associated Press.
Pada hari Minggu, piazza tetap ditutup oleh polisi, sementara pekerja sanitasi membersihkan puing-puing yang ditinggalkan.
Pejabat lokal mempertanyakan kebijakan membiarkan partai aduan tersebut berlangsung di sebuah piazza kota dan bukannya berada di taman dengan pintu darurat yang lebih banyak. Juga kegagalan atas larangan botol kaca yang menjadi sumber banyak luka. (marloft)