Irak Mulai Operasi Rebut Kembali Tal Afar
Minggu, 20 Agustus 2017, 18:02 WIBBisnisnews.id - Operasi untuk merebut kembali kota Tal Afar, sebelah barat Mosul, dari kelompok ISIS dimulai pada hari Minggu pagi 20 Agustus, kata perdana menteri Irak.
Tal Afar dan daerah sekitarnya merupakan salah satu wilayah terakhir yang dikuasai ISIS setelah kemenangan Irak diumumkan pada bulan Juli di Mosul.
"Kota Tal Afar akan direbut dan akan bergabung dengan semua kota yang telah dibebaskan," kata Perdana Menteri Haider al-Abadi dalam sebuah pidato kenegaraan yang disiarkan televisi pemerintah pada hari Minggu dini hari.
Al-Abadi mengatakan pesannya kepada ISIS, "Sebaiknya anda menyerah atau mati."
"Kami telah memenangkan semua pertempuran dan ISIS selalu kalah," katanya.
Beberapa jam setelah dimulainya pertempuran, polisi mengatakan telah merebut kembali desa Al-Abra al-Sghira di sebelah barat Tal Afar.
Setelah Tal Afar direbut kembali, pihak berwenang Irak bermaksud untuk mengalihkan pertarungan ke selatan untuk merebut kembali Hawijah yang dijaga jihad, di provinsi Kirkuk, 300 kilometer barat laut Baghdad. (marloft)