Kokain Diselundupkan Lewat Nanas Segar
Kamis, 18 Januari 2018, 14:45 WIBBisnisnews.id - Polisi di Portugal dan Spanyol mengatakan bahwa mereka menyita ratusan kilogram kokain yang disembunyikan di dalam nanas segar, dan menangkap sembilan anggota geng yang telah mengangkut barang tersebut dari Amerika Selatan.
Penyitaan dari kontainer pengiriman, merupakan bagian penyelidikan yang sedang berlangsung di kedua negara yang dimulai pada bulan April 2017, kata polisi pada hari Rabu (17/1).
Selain penyitaan kokain 745 kg dan penangkapan geng, polisi juga menyerbu laboratorium tempat obat tersebut dicampur dengan zat aditif.
"Kelompok internasional yang terorganisir ini telah berulang kali membawa sejumlah besar kokain ke benua Eropa," kata penyidik Portugis dalam sebuah pernyataan.
Dilansir dari Reuters, Semenanjung Iberia adalah titik masuk utama untuk kokain dan narkoba lain ke Eropa, baik langsung dari Amerika Latin atau melalui Afrika Utara dan Barat. (marloft)