KSOP Tanjung Emas Undang Perusahaan Depo Petikemas Untuk Registrasi PMKU Melalui Inaportnet
Rabu, 27 November 2019, 07:30 WIBBisnisNews.id -- Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Tanjung Emas, Semarang mengundang perusahaan Depo Petikemas. Mereka dilatih / dipandu mengenai tata cara Registrasi PMKU melalui website Inaportnet.
Pelatihan yang dipimpin oleh Kepala Bidang Lalulintas Angkutan Laut dan Usaha Kepelabuhanan, Nanang Afandi ini diikuti oleh 9 perusahaan Depo Petikemas di wilayah kerja Pelabuhan Tanjung Emas, Semarang, Jawa Tengah.
"Dengan adanya pelatihan ini, diharapkan para pengguna jasa lebih terlatih dalam memanfaatkan fasilitas online pendaftaran pembukaan kegiatan usaha," sebut @ksoptanjungemas.
Sesuai dengan Peraturan Direktur Jenderal Perhubungan Laut Nomor: HK.103/3/II/DJPL-15 tentang Tata Cara Pelayanan Kapal dan Barang Menggunakan Inaportnet di Pelabuhan. Pada era digitalisasi sistem pelayanan di pelabuhan semakin memanjakan para pengguna jasa.
Pelayanan yang dulunya manual dan harus hadir secara fisik, kini bisa dilakukan secara online, di mana saja. Hal ini tentu saja memberi kemudahan, praktis menghemat waktu dan biaya.
Untuk Pelabuhan Tanjung Emas sendiri telah diterapkan Sistem Inaportnet sejak 13 Januari 2016 bersama 5 Pelabuhan yang lain. Semua berjalan lancar, dan kini tinggal optimalisasi dan peningkatan kapasitas personelnya, khususnya para mitra kerja.
Sementara untuk registrasi Pemberitahuan Melakukan Kegiatan Usaha (PMKU) agar dapat memiliki akun di sistem Inaportnet berlangsung secara bertahap.(nda/helmi)