Militer Filipina Pukul Mundur Teroris di Mindanao dan Menyita Uang Rp 21 M
Rabu, 07 Juni 2017, 14:04 WIBBisnisnews.id-Militer Filipina berhasil memukul mundur teroris yang disokong ISIS di kawasan Marawi. Pasukan militer yang berasal dari kesatuan Batalion VII Angkatan Laut itu membombardir kawasn sesuai perintah Presiden Filipina Rodrigo Duterte terutama daerah Mindanao.
Dalam aksi militer itu, djtemukan dan disita uang cash senilai Rp 21 miliar dalam bentuk tunai dan cek serta sejumlah senjata mesin saat pelaksaaan operasi pembersihan teroris.
Penemuan uang dan cek dengan nilai yang mencapai miliaran tersebut menurut juru bicara militer Filipina Jo-Ar Herrera saat penjelasan kepada media, swperti dikutip dari CNN, Rabu (7/6/2017) mengatakan penyerangan akan terus dilakukan.
Ini nuga telah mengindikasikan kelompok teror saat ini mulai terdesak oleh kekuatan militer Filipina yang terus menggempu mereka. Hanya saja penemuan uang dan cek tersebut masih akan dipastikan lagi keasliannya.
'Bagian dari investigasi ini adalah memastikan apakah uang ini asli atau tidak," jelas
Gubernur Bank Sentral Bagkok Nestor Espenilla mengatakan belum melakukan komunikasi atas temuan tersebut dengan pihak militer. Dia menyebut terlalu dini menyimpulkan soal temuan tersebut apakah palsu atau tidak.
Sesuai dengan undang-udang anti-pencucian uang, seluruh transaksi dalam jumlah tertentu di Filipina secara otomatis harus dilaporkan ke Badan Anti-Pencucian Uang. Sebelumnya Duterte mengatakan kelompok teroris yang saat ini menyerang negaranya berasal dari luar negeri dan menggunakan uang hasil penjualan obat-obatan terlarang.(Adhitio)