Selasa Sore Kurs Rupiah Kembali Melemah 40 Poin
Selasa, 23 Oktober 2018, 17:45 WIBBisnisnews.id - Rupiah melemah 40 poin pada transaksi antarbank, Selasa (23/10/2018) sore yaitu dari Rp 15.171 menjadi Rp15.211 per dolar AS.
Belum ada tanda-tanda penguatan, meskipun sebelumnya Rupiah sempat menguat tipis namun kembali anjlok. Belum ada analis yang bisa memprediksi Rupiah kembali menguat .
Karena di pasar global, sejumlah matabuang utama juga ikut melemah dan dolar terus menunjuka taringnya. Bahkan di Eropa, mata uang poundsterling Inggris melemah, ditengah terseok-seoknya pembahasan soal Brexit.
Pengamat pasar uang Bank Woori Saudara Indonesia Tbk Rully Nova seperti dilansir Antaranews, imbal hasil obligasi Amerika Serikat yang berada di atas tiga persen masih menjadi sentimen negatif bagi kurs rupiah.
Selain itu, kuatnya peluang the Fed untuk menaikan suku bunganya pada akhir tahun ini turut menjadi beban bagi mata uang rupiah.
Kendati demikian, Bank Indonesia yang memutuskan untuk mempertahankan suku bunga acuan "7-Day Reverse Repo Rate" di 5,75 persen diharapkan dapat menurunkan defisit transaksi berjalan.
"Defisit transaksi berjalan merupakan salah satu faktor negatif bagi rupiah," katanya.
Sementara itu, kurs tengah Bank Indonesia Selasa ini, tercatat rupiah melemah menjadi Rp15.208 dibanding sebelumnya (22/10) di posisi Rp15.192 per dolar AS. (Ismad/Syam S)