Wapres AS Lakukan Tur Asia Pertama Bulan April
Kamis, 06 April 2017, 23:46 WIBBisnisnews.id - Wakil Presiden Amerika Serikat, Mike Pence akan melakukan perjalanan ke Korea Selatan, Jepang, Indonesia, Australia dan Hawaii pada bulan April 2017.
Ini merupakan perjalanan resmi pertamanya ke kawasan Asia-Pasifik untuk membahas kebijakan ekonomi dan menggaris bawahi komitmen AS untuk sekutu-sekutunya, kata Gedung Putih.
Pence akan didampingi dengan istri dan dua anak perempuannya pada 15-25 April 2017, menurut Gedung Putih.
Pence akan tiba di Seoul pada 16 April, Tokyo pada 18 April, Jakarta pada 20 April, Sydney 22 April dan Honolulu pada 24 April, katanya.
Agenda Wapres AS ini pada 20 April untuk bertemu dengan Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Jusuf Kalla. Dan terkait HUT ke-40 hubungan AS-ASEAN, Pence juga akan bertemu dengan Sekretaris Jenderal ASEAN dan Perwakilan Tetap ASEAN.
Di antara acara lainnya, Wakil Presiden akan berpartisipasi dalam sesi mendengarkan para pemimpin bisnis AS dan Indonesia serta memberikan komentar kepada komunitas bisnis tersebut. (marloft)