Kuda Senilai Ratusan Miliar Dibongkar di Terminal Cargo Soetta
Selasa, 21 Agustus 2018, 20:18 WIBBisnisnews.id - Terminal kargo Bandara Internaskonal Soekarno-Hatta kembali kedatangan 33 ekor kuda pacu yang akan berlaga pada Asian Games 2018 di arena pacuan kuda Pulomas Jakarta Timur.
Kuda pacu yang harganya selangit itu kali ini berasal dar kontingen Filipina, Taipei, Jepang, Qatar, Malaysia, Kuwait dan Hong Kong itu diangkut dengan pesawat Qatar Cargo, Selasa (21/8/2018).
Kegiatan bongkar yang ditangani perusahaan ground handling PT JAS Airport Service ini adalah yang ke tiga. Sesuai jadwal, kuda pacu para kontingen Asian Games itu masih akan berdatangan.
Juru bicara JAS Airport Service Martha Lory F. Tobing yang dihubungi membenarkan rencana kedatangan itu. Dikatakan, masih ada dua pesawat yang akan mengangkut kuda pacu untuk kegiatam Asian Games.
"Dan kami masih akan terus menangani kuda-kuda ini sebanyak dua kali lagi," jelasnya.
Ini adalah kegiatan bongkar kuda pacu ke empat di bandara internasional Soekarno-Hatta. Kedatangan pertama ditangani oleh cargo handling 'Unex' pada 11 Agustus 2018 sebanyak 17 ekor asal Belgia, selanjutnya 14 Agustus 2018 datang lagi 39 ekor dan ditangani JAS Airport Services, 19 Agustus 2018 diangkut Cargolux yang diterbangkan langsung dari bandara Luxembourg kota Findel dan
Hewan berotot senilai puluhan bahkan ratusan miliar rupiah itu menjadi tontonan yang sangat menarik. Ini adalah kontingen termahal pada arena Asian Games 2018.
Misalnya saja kuda pacu yang didatangkan kontingan Qatar harganya rata-rata 6 juta Euro atau setara dengan Rp 200 miliar. Artinya satu kuda harganya sama dengan tujuh unit Toyota Alphard dengan asumsi per unit Rp 950 juta.
Biaya Makan
Kuda-kuda tang digunakan untuk Asian Games selajn harganya selangit, biaya makan hariannya per ekor kuda mencapai puluhan juta rupiah per hari per ekor. Nilai pakan itu belum termasuk perawatan dan kandang.
Pakan kuda itu sangat beragam. Biasanya hewan senilai ratusan miliar rupiah itu makan palette food dan ada juga rumout. Berdasarkan penelusuran redaksi Bisnisnews.id pada sejumlah toko online, harga satu Palette food merk Royal Horse sekitar Rp 300 ribu sampai Rp 500 ribu per 25 kilogram.
Selama berlangsungnya Asian Games, ada sekitar 140 ekor kuda disiapkan untuk bertarung di arena pacu. Bila diasumsikan satu ekor kuda makan 25 kilogram, maka biaya yang dikeluarkan untuk satu jenis pakan mencapai Rp 70 juta per hari. (Syam S)